Tim Pilkada Pusat (TPP) Partai Hanura dalam surat rekomendasi Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Pati, Provinsi Jawa Tengah Nomor 18/TPP/DPP-HANURA/VI/2016 menuangkan bahwa HaryantoArifin dianggap memenuhi syarat untuk diusung sebagai calon bupati dan wakil bupati Pati. Keluarnya rekomendasi juga berdasarkan usulan dari Partai Hanura tingkat DPC Pati dan DPD Jawa Tengah. Ketua DPC Hanura Pati, Sunarwi menyatakan pasangan yang merupakan petahana dan seorang pengusaha muda itu dinilai ideal dalam memimpin Pati. “Kami arahkan simpatisan yang mendukung saya pada Pilkada Pati 2011-2012 lalu juga kami minta untuk bergabung mendukung HaryantoArifin. Hanura sebagai partainya wong cilik akan berjuang untuk kemenangan ini,” tandasnya. Jika partai tersebut jadi berkoalisi, akan terbentuk koalisi besar jika dilihat dari jumlah kursi di DPRD Pati. Di DPRD Pati, Hanura mempunyai empat kursi, sedangkan Demokrat enam kursi, Golkar enam kursi, PKS lima kursi, dan PPP tiga kursi.